Jumat, 28 Desember 2007

Scooby Doo 2 - Monsters Unleashed

Scooby Doo?? Siapa sih yang nggak kenal dengan film ini?? Apalagi kalimat yang sering diucapkan dalam film ini, “Scooby Dooby Doo!!”. Ya, Film legendaries ini telah dibuat versi layar lebarnya. Dan Film ini adalah film ke duanya.

Masih dengan tema yang sama, Mistery Inc., berusaha memecahkan sebuah misteri. Namun kali ini Mistery Inc. mengalami sebuah masalah yang sangat rumit. Mereka dicemooh dan mulai dibenci para penggemarnya di kota Coolsville. Mengapa bisa demikian?? Apa yang terjadi pada mereka??

Semua itu bermula pada sebuah pesta di sebuah museum milik Patrick Wisely di kota Coolsville. Fred, Daphne, Velma, Shaggy, dan Scooby, ikut hadir dalam pesta itu. Di tengah acara yang berlangsung meriah itu, timbullah sebuah kejadian yang tak disangka-sangka. Ada hantu pterodactyl!! Mistery Inc. pun berusaha menangkapnya. Namun tak disangka pula, mereka gagal menangkap hantu itu. Kesialan mereka tidak berhenti di situ. Wawancara seorang reporter, Heather Jasper Howe, dan kameramennya, Ned, dengan pimpinan Mistery Inc., Fred, direkayasa. Hal itulah yang memicu reaksi keras dari masyarakat Coolsville.

Kejadian itu membuat Mistery Inc. menyalahkan diri mereka masing-masing, terutama Shaggy dan Scooby. Hal itu membangkitkan semangat mereka semua untuk menagkap pelakunya. Petunjuk demi petunjuk terus dikumpulkan. Dan akhirnya timbullah dua nama yang ditetapkan sebagai tersangka, Jonathan Jacobo, yang diyakini sudah meninggal saat berusaha kabur dari penjara dan Wickles. Mereka pun mencari bukti ke rumah Wickles. Setelah sekian lama mencari, bukti-buktipun terkumpul, mulai dari buku tentang pembuatan monster, jejak kaki yang berpendar, dan terakhir, sebuah notes bertuliskan “Faux Ghost” yang ditemukan Shaggy dan Scooby.

Malam harinya, Shaggy dan Scooby pergi sendiri ke sebuah café yang bernama Faux Ghost. Sedangkan yang lain pergi bersama Patrick ke museumnya. Hal tak terdugapun kembali menimpa mereka. Isi museum yang berupa kostum monster, habis dicuri. Dan berita hasil rekayasa kembali disiarkan. Hal itu tentu membuat masyarakat Coolsville semakin membenci mereka. Bagaimana dengan Shaggy dan Scooby?? Seperti biasa, mereka selalu membuat kekacauan, dan akhirnya penyamaran mereka terbongkar. Untungnya, mereka berhasil membuntuti Wickles ke sebuah tambang tua. Apa yang terjadi selanjutnya??? Berhasilkah mereka mengembalikan kepercayaan masyarakat Coolsville??? Dan berhasilkah mereka menangkap pelakunya???

Film besutan sutradara Raja Gosnell. Ini sangatlah menarik. Mulai dari jalan ceritanya, dan efek khusus yang ditampilkan. Tidak tanggung-tanggung, efek animasinya membuat kita semua yang menonton merasa bahwa Scooby itu benar-benar ada. Kejenakaan tingkah laku Shaggy dan Scooby masih tetap menjadi prioritas dalam film ini. Oh, ya jangan berpikir bahwa film ini merupakan film kartun yang hanya untuk ditonton oleh anak kecil. Film ini bukan film kartun, Fred, Daphne, Velma, dan Shaggy, bukanlah animasi. Mereka diperankan oleh orang sungguhan. Sedangkan Scooby, tentu saja animasi. Kemudian film ini juga dibuat untuk dapat ditonton oleh siapa saja. Dan buktinya, saat premier di bioskop, Film ini berhasil menyedot perhatian banyak orang.

Genre :
   Adventure, Komedi

Sutradara :
   Raja Gosnell

Produser :
   Charles Roven

Penulis Naskah :
   James Gunn

Para Pemeran :
   Freddie Prinze, Jr. (Fred Jones)
   Sarah Michelle Gellar (Daphne Blake)
   Matthew Lillard (Norville "Shaggy" Rogers)
   Linda Cardellini (Velma Dinkley)
   Seth Green (Patrick Wisely)
   Peter Boyle (Jeremiah Winckles)
   Tim Blake Nelson (Professor Jonathan Jacobo)
   Alicia Silverstone (Heather Jasper Howe)

Music Director : 
   David Newman

Produksi :
   Warner Bros

Rilis :
   26 Maret 2004

Durasi :
   93 menit

Sabtu, 15 Desember 2007

Nurse Aoi

Aoi Misora adalah seorang suster di tahun ketiganya di sebuah rumah sakit bergengsi. Setelah dia terlibat dalam sebuah masalah di UGD, dia dipindahkan ke ruang rawat inap di rumah sakit cabang. Tidak seperti tempat kerjanya yang dulu, ruang rawat inap adalah tempat yang penting di mana pasien yang berhasil bertahan hidup dari UGD harus dirawat dengan serius dan penuh perhatian. Tetapi di sana juga tempat bagi dokter-dokter yang tidak jujur dan payah. Lebih jauh, tempat tersebut juga tempat yang nyaman bagi politisi dan dokter, yang menganggap pasien bukanlah prioritas utama tetapi keuntungan pribadi yang lebih penting.

Meskipun begitu, Aoi melakukan segalanya dengan sungguh-sungguh dengan segenap hati dan jiwanya dalam menjaga para pasien. Semakin keras dia berusaha, maka ia semakin dimusuhi oleh dokter-dokter payah tersebut. Tetapi, dengan dukungan dari suster lainnya, Kyoko Komine, dan juga Dr. Takagi, Aoi berhasil mengubah pandangan orang-orang di sekitarnya.


Jenis Film
Drama


Pemeran
Ishihara Satomi, Yanagiba Toshiro, Sugita Kaoru, Yajima Norito, Koyama Keichiro, Nishimura Masahiko, Katahira Nagisa


Rilis
10 Januari 2006

Ghost Train


Cerita ini mengisahkan tentang kejadian - kejadian aneh yang terjadi di Tokyo Subway. Yang pertama, sebuah kecelakaan kereta api, lalu banyak orang yang menghilang di sana, termasuk adik kecil seorang murid SMA yang bernama Nana. Bersama temannya yang bernama Kanae, Nana menyelidiki misteri dari hilangnya adik kecilnya. Mereka menemukan kenyataan bahwa orang - orang yang hilang tersebut menghilang setelah membeli tiket kereta api, dan setiap ada yang menghilang, selalu muncul wanita berbaju hitam yang berdiri di peron.

Sementara itu, seorang kondektur subway Toshikazu dipindahtugaskan ke bagian kehilangan setelah dia melapor bahwa dia bertemu hantu di rel kereta api. Di bagian kehilangan ini, dia menemukan bahwa tiket kereta api yang sama selalu saja muncul dalam daftar. Pada akhirnya, Nana bersama - sama dengan Toshikazu memecahkan masalah ini sampai tuntas ke akar - akarnya. Ternyata itu adalah perbuatan hantu penasaran seorang gadis yang meninggal di dalam terowongan di jalur kereta api tersebut.


Jenis Film
Horror


Pemeran
Sawajiri Erika, Wakatsuki Chinatsu, Sugimoto Aya, Oguri Shun, Itao Itsuji, Asada Miyoko


Rilis
Februari 2007

Kamis, 13 Desember 2007

Prince of Tennis


Ryoma Echizen adalah seorang pemain tenis yang jenius dia pernah memenangkan beberapa turnamen tenis amatir. Sekarang dia kembali ke Jepang, dan dia bersekolah SMP Seishun Gakuen dan bergabung dengan klub tenis.dan bersama dengan teman-temannya mengikuti turnamen nasional antar smp se-Jepang. dia juga ingin membuktikan eksistensinya sendiri supaya lepas dari bayang-bayang ayahnya yang merupakan mantan petenis profesional. Kisah ini penuh dengan komedi, olahraga dan sedikit romance. Banyak hal dapat mebuat kita tertawa keras saat menontonnya. Diawali dengan tokoh utamanya Ryoma Echizen, petenis handal yang baru masuk ke sekolah Seigaku. Sebuah sekolah yang terkenal akan kekuatan klub tenisnya dan memiliki pemain bertalenta. Ryoma dengan cepatnya dapat mengalahkan pemain yang berada di klasemen atas, sehingga dia dimasukkan ke dalam tim reguler.

Tujuan utamanya dari tim ini adalah memenangkan kejuaraaan tenis junior se-jepang, serta menuju ke pertandingan Go International. Echizen Ryoma bersama teman-teman setim Jepangnya berusaha merebut kejuaraan International tersebut. kesulitan demi kesulitan dihadapi oleh tim dari Jepang. Mulai dari Echizen Ryoma yang cedera sampai teman-temannya yang hampir menyerah karena menghadapi musuh-musuh yang tangguh dari seluruh negara.

Dengan akhir yang membanggakan Tim Jepang dapat memenangkan kejuaraan International Tennis.

Tokoh-Tokoh Utama:
Echizen Ryoma
Tezuka Kunimitsu
Oishi Syuichiroh
Fuji Syusuke
Kikumaru Eiji
Inui Sadaharu
Kawamura Takashi
Momoshiro Takeshi
Kaidoh Kaoru

Tim-Tim Jepang:
Seishun Gakuen / Seigaku
Fudomine Chuu
Saint Rudolph Gakuen
Yamabuki Chuu
Hyoutei Gakuen
Midoriyama Chuu(Versi Manga)
Jyousei Shounan (Versi Anime)
Rikkai Daigaku Fuzoku

Tim-Tim Nasional:
Higa Chuu
Shitenhouji Chuu
Saint Icarus
Nagoya

Penulis
Takeshi Konomi

Demographic
Shōnen

Genre
School, Sport, Comedy

Publisher
Shueisha

Serialized in
Weekly Shonen Jump'

Director
Takayuki Hamana

Studio
Trans Arts

Network
Animax, TV Tokyo

Tanggal liris
October 10, 2001 – March 30, 2005

Episodes
178

Rabu, 12 Desember 2007

Tokyo Friends The Movie


Film ini merupakan lanjutan dari drama serinya yang berjudul "TOKYO FRIENDS FOREVER". Karena film seri tersebut sangat tenar di pasaran film Asia, maka dibuatlah episode kelanjutan dari film tersebut yang berjudul "Tokyo Friends The Movie"

Cerita ini mengisahkan tentang Rei (Otsuka Ai) seorang gadis dari kota kecil yang mencoba mengejar impiannya ke Tokyo. Dia mendapatkan pekerjaan di sebuah pub dan berteman dengan tiga orang gadis yg sama-sama bekerbacan. Rei dan Takashi menjadi semakin dekat dan mereka sama-sama berusaha untuk mencapai impian berkarir di musik. Hubungan mereka akhirnya menjadi rengngangja di sana juga. Mereka adalah Maki (Kobayashi Mao), Ryoko (Makimura Yoko), dan Hirono (Matsumoto Rio). Cerita berlanjut saat Rei diajak Takashi (Eita) untuk menjadi vocalis utama band Sa saat Takashi pindah ke band lain, lalu menghilang tanpa kabar. Dengan tekad yang kuat untuk terus menyanyi, pelan tapi pasti Rei dan bandnya akhirnya bisa diterima di dunia permusikan. Suatu hari Rei mendapat kabar kalau ada yang melihat Takashi di New York, lalu dia memutuskan untuk pergi ke New York untuk memastikan kabar itu.

Pada akhirnya, mereka bisa bertemu kembali. Akan tetapi, usaha Rei untuk membawa kembali Takashi gagal. Ia tetap bersikeras menjalani kehidupannya di New York.

Pemeran
Otsuka Ai, Eita, Kitamura Kazuki, Matsumoto Rio, Furuta Arata, Ito Takafumi, Katsumura Masanobu, Kobayashi Mao, Nagayama Kozo, Sato Ryuta, Yamamoto Koji, Makimura Yoko

Genre
Inspiring

Tgl Rilis
2006

Web Reference
http://global.yesasia.com/en/PrdDept.aspx/code-j/section-videos/pid-1004534049/

CHARLIE & THE CHOCOLATE FACTORY


Bersiaplah untuk berkunjung di pabrik cokelat milik Willy Wonka yang terkenal, diangkat dari kisah klasik anak-anak karya Roald Dahl, CHARLIE AND THE CHOCOLATE FACTORY, sebuah petualangan fantasi tentang pembuat cokelat Willy Wonka (Johnny Depp) dan Charlie Bucket (Freddie Highmore), bocah laki-laki miskin dan baik hati yang selalu dibayang-bayangi oleh kemegahan pabrik Wonka

Telah lama terisolasi dari keluarga, Wonka membuat sayembara memilih pewaris istananya. Lima anak yang beruntung termasuk Charlie, memenangkan tiket emas dari toko cokelat Wonka dan memenangkan wisata ke pabrik cokelat legendaries yang tidak pernah dikunjungi orang luar selama 15 tahun. Terkesima dengan pemandangan yang ada, Charlie tenggelam dalam keindahan dunia Wonka.

Di dalam pabrik milik Wonka itu satu persatu anak gugur karena keserakahan mereka. Tapi hanya 1 anak yang masih tetap bertahan yaitu Charlie. Charlie diajak oleh Wonka agar tinggal di dalam pabriknya. Tetapi Charlie menolaknya karena ia tidak boleh mengajak keluarganya.

Setelah kejadian tersebut Willy Wonka menjadi tidak tenang. Dan akhirnya ia memperbaiki hubungan ddengan keluarganya terutama kepada ayahnya. Dan Willy Wonka mengajak Charlie berserta keluarganya untuk tinggal di dalam pabrik Wonka.

Kategori:
Family, Drama

Produksi:
WARNER BROS. PICTURES

Durasi:
115 min

Tanggal Launching:
Kamis, 13 Desember 2007

Pemain:
JOHNNY DEPP, FREDDIE HIGHMORE, JAMES FOXX, HELENA BONHAM CARTER, NOAH TAYLOR

Sutradara:
TIM BURTON

Selasa, 11 Desember 2007

CHEAPER BY THE DOZEN 2


Masih ingat dengan keluarga Baker. Nah, kini Tom Baker berencana
memboyong seluruh keluarganya untuk berlibur di sebuah pondok wisata.
Namun, alih-alih menyewa pondok yang baru, Tom malahan menyewa sebuah
pondok yang sudah lama usianya. Maka, muncullah kejadian-kejadian
lucu yang mereka alami tatkala membereskan pondok tersebut.
Sebenarnya usulah berlibur di pondok wisata ini sempat ditentang oleh
Lorraine salah seorang puteri Tom, namun niat Tom sudah bulat sehingga
akhirnya Lorraine pun ikut serta, begitu juga halnya Nora Baker,
puteri terbesar mereka yang kini tengah mengandung anak pertamanya
dari pernikahannya. Ternyata pada waktu itu pula ada keluarga
Murtaugh yang tengah berlibur. Sama halnya dengan keluarga Baker,
keluarga Murtaugh pun merupakan keluarga besar. Isteri Murtaugh
sendiri usianya jauh lebih muda, maklumlah karena Jimmy adalah seorang
pengusaha sukses. Pertemuan dua keluarga besar ini tak ayal membuat
persaingan di antara mereka. Sebenarnya persaingan tersebut hanyalah
antara Tom dan Jimmy, namun akhirnya keluarga mereka pun ikut terbawa.
Toh, mereka pun sempat saling kerja sama di saat menyelidiki salah
seorang puteri Tom yang berkencan dengan salah seorang putera Jimmy.
Pada akhirnya persaingan kedua keluarga itu memuncak di pertandingan yang diadakan di danau itu. Namun di tengah-tengah pertandingan itu salah satu anak Baker melahirkan. Dan akhirnya mereka semua berhenti bersaing.

Genre :
Drama/Comedy/Family

Starring:
Steve Martin, Bonnie Hunt, Eugene Levy, etc.

Director: A
dam Shankman

Story :
Sam Harper & Craig Teitley

Music :
John Debney

Produksi:
Fox Movie Channel Presents

Runtime :
appro. 93 minutes

RATATOUILLE


Film ini menceritakan tentang seekor tikus bernama Remy mempunyai impian menjadi seorang juru masak Perancis yang luar biasa meskipun keinginan tersebut adalah hal yang mustahil dari sebuah keluarga binatang pengerat. Saat nasib membawa Remy tinggal di salah satu saluran air di Paris, ternyata ia berada di bawah sebuah restoran dengan juru masak terkenal, Auguste Gesteau

Di sana ia berkenalan dengan seorang cleaning service yang ternyata adalah anak dari Auguste Gesteau. Remy membantu anak dari Auguste Gesteau itu menjadi koki yang terkenal. Namun pada akhirnya semua orang di restoran Auguste Gesteau mengetahui bahwa yang memasak itu adalah seekor tikus. Dan mereka semua meninggalkannya. Tetapi ada salah seorang koki wanita di sana yang tetap setia menemaninya.

Pada akhirnya restoran Auguste Gesteau ditutup dan diganti menjadi restoran RATATOUILLE.

Jenis Film
ANIMATION/FAMILY/COMEDY - SEMUA UMUR (GENERAL)

Pemain
PATTON OSWALT, IAN HOLM, LOU ROMANO, BRIAN DENNEHY, PETER SOHN

Sutradara
BRAD BIRD/JAN PINKAVA

Penulis
BRAD BIRD

Produser
JOHN LASSETER, ANDREW STANTON, BRAD LEWIS

Produksi
BUENA VISTA PICTURES

Homepage
http://disney.go.com/disneypictures/ratatouille/

Trailer
http://disney.go.com/disneypictures/ratatouille/

Durasi
110 min

Senin, 10 Desember 2007

Spiderman 3

Film ketiga Spiderman ini menampilkan lebih banyak masalah dan musuh yang menghadang Peter Parker, Spiderman. Penampilan sebuah makhluk parasit dari luar angkasa menambah jajaran musuh-musuh spidey. Selain itu ada juga Sandman.

Bermula dari cerita tentang keseharian Peter, hingga ia menonton pertunjukkan Mary Jane. Sepulangnya dari pertunjukkan, Peter bertemu dengan Harry, sahabatnya, namun Harry tidak mau memperdulikan Peter lagi. Ia menganggap bahwa pembunuh ayahnya adalah Peter, yang tak lain adalah Spiderman. Lepas dari Harry, Peter mencoba menyatakan cintanya kepada Mary Jane (dipanggil MJ). Ia mengajak MJ melihat bintang dengan beralas jarring laba-labanya. Saat itulah ada sebuah meteor yang jatuh di sekitar mereka dan membawa makhluk parasit dari luar angkasa. Makhluk parasit itu kemudian menempel di sepeda motor Peter saat mereka akan pulang. Di saat yang bersamaan, Flint Marco, seorang tahanan dengan tuduhan pembunuhan, melarikan diri dari penjara dan mengunjungi istri serta anaknya.

Peter pulang ke rumah bibinya. Ketika ia menyatakan bahwa ia ingin melamar MJ, ia diberi sebuah cincin oleh bibinya. Lalu ia bergegas pulang ke apartemennya. Di perjalanan pulang, ia didatangi oleh Harry yang telah mewarisi bakat ayahnya (green goblin). Terjadi perkelahian sengit di ntara keduanya. Akhirnya pertarungan itu dimenangkan oleh Peter.Sedangkan Harry jatuh dan detak jantungnya berhenti. Peter pun berusaha menyelamatkan nyawa sahabatnya dan membawanya ke rumah sakit. Di lain waktu, Marco melarikan diri dan terjatuh ke dalam sebuah lubang yang berisi alat aneh. Kemudian alat itu mengubahnya menjadi butiran-butiran pasir halus. Matikah Marco?? Tidak, ia tidak mati. Kemudian pasir-pasir itu berkumpul kembali dan membentuk tubuh Marco kembali. Dan hal itu menjadikannya sebagai salah satu musuh Spidey, Sandman.

Bagaimana dengan Harry? Harry baik-baik saja. Namun, ia mengalami hilang ingatan sebagian. Sebenarnya hal itu membuat Peter menjadi senang, karena Harry menjadi tidak ingat tentang siapa yang telah membunuh ayahnya.

Hari-hari selanjutnya, ternyata MJ dipecat sebagai pemeran dalam sebuah teater. Dan ia pun mencari pekerjaan dan melamar di sebuah restoran sebagai penyanyi. Di hari itu, ada perayaan terhadap Spiderman yang telah menyelamatkan nyawa salah seorang warga kota New York, Gwen, yang tak lain adalah salah seorang teman Peter. Dalam perayaan itu Gwen mencium Spiderman. Hal itu membuat MJ cemburu. Sehingga pada malam harinya, ketika Peter hendak memberikan cincin tunangan, MJ marah dan gagalah semua rencana Peter.

Keesokan harinya Peter dan bibinya diberitahu tentang pembunuh Paman Ben. Ternyata pembunuhnya adalah Flint Marco, yang telah berubah manjadi Sandman. Hal itu membuat Peter tidak tenang. Malam harinya saat Peter mimpi buruk tentang pamannya, parasit itu datang menyalimuti tubuh Peter. Saat tersadar dari tidurnya, Peter merasakan sebuah kekuatan yang luar biasa dari parasit itu. Namun ternyata parasit itu dapat mengubah kepribadian seseorang yang dihinggapinya. Peter pun berubah menjadi Perter yang kejam dan emosional.

Di sisi lain Harry sudah sadar dan berusaha menghancurkan Peter, melalui MJ. Hal itu memper parah keadaan Peter. Mujurnya, hal buruk yang telah menimpanya membuat dirinya sadar bahwa parasit itu jahat. Malam harinya ia berusaha melepaskan makhluk parasit itu di atas sebuah gereja. Dengan susah payah, parasit itu berhasil dilepaskan. Sayangnya di dalam gereja itu ada seorang saingan Peter di harian Daily Bugle, Edward Brook Jr. dan parasit itu jatuh serta melekat di tubuhnya.

Apa yang terjadi dengan Peter? Apakah spiderman berhasil mengalahkan semua musuhnya? Bagaimana nasib Harry, sahabat Peter? Saksikan kelanjutannya dalam film Spiderman 3.

Secara keseluruhan film ini sangat menarik untuk ditonton. Namun saat bagian drama, terkesan agak membosankan. Bagian itu hanya diisi dengan dialog-dialog antar tokoh yang tidak disertai dengan adegan menarik. Puncak ketegangan baru terasa menjelang film berakhir. Dan akhir cerita ini sangat mudah ditebak. Kecewa?? Jangan khawatir, film ini dibuat agar para penonton tidak merasakan kecewa. Aksi spiderman melawan musuh-musuhnya sangat menarik dan menghibur kita semua. Selain itu efek animasi yang ditampilkan sangat halus dan serasa asli.


Jenis Film
   ADVENTURE, ACTION, HERO
Pemain
   TOBEY MCGUIRE, KIRSTEN DUNST, JAMES FRANCO, THOMAS HADEN CHURCH,    TOPHER GRACE
Sutradara
   SAM RAIMI
Penulis
   ALVIN SERGANT
Produser
   AVI ARAD, STAN LEE, JOSEPH M. CARRACIOLO JR.
Produksi
   COLUMBIA PICTURES
Homepage
   http://spiderman3.sonypictures.com/
Trailer
  http://spiderman3.sonypictures.com/
Durasi
  156 min

Jumat, 30 November 2007

Heroes ( Season 1 )

Heroes?! Nampaknya beberapa waktu yang lalu kata-kata ini sangatlah terkenal di kalangan masyarakat indonesia. Ya, heroes merupakan salah satu serial TV yang memiliki rating tertinggi di AS sepanjang tahun 2007.

Bercerita tentang beberapa orang yang memililiki kekuatan super, sudah biasa. Namun dalam serial ini, jalan ceritanya sungguh berbeda dengan yang lainnya. Berawal dari peristiwa gerhana matahari, para tokoh dalam serial ini merasakan ada yang berbeda dengan dirinya. Misalnya Peter Petrelli, seorang perawat di Manhattan yakin kalau dirinya bisa terbang. Nathan Petrelli, kakak Peter yang juga calon senator, ternyata bisa terbang. Isaac Mendez, seorang pelukis yang bisa menggambarkan kejadian masa depan dalam komik-komiknya. Di Las Vegas, ada Niki Sanders, seorang Internet stripper yang ternyata punya alter ego yang kuat banget. Di sebuah kota kecil di Texas ada Claire Bennet, cewek ABG yang bisa melakukan regenerasi. Di Tokyo ada Hiro Nakamura, seorang penggemar komik yang bisa memanipulasi waktu. Di India ada Mohinder Suresh, yang nggak punya superpower, tapi dia ini anak profesor yang meneliti kelainan genetis yang menyebabkan kondisi super itu. Dan masih banyak lagi tokoh dalm serial ini.

Bingung??? Tentu saja pada awalnya semua orang merasa bingung menyaksikan jalan cerita yang diambil dari berbagai setting di waktu yang bersamaan. Namun jangan khawatir, seiring memuncaknya konflik, jalan cerita akan semakin menjadi jelas dan semakin menarik untuk ditonton.

Lanjut ke cerita, dari episode pertama, waktu Hiro berhasil untuk pertama kalinya memanipulasi waktu dan terlempar ke Manhattan, kita langsung mengetahui kalau bakal ada bom yang menghancurkan sebagian besar New York. Maka, inilah yang menjadi misi utama heroes. Menghentikan bom besar itu meledak. Hiro-lah yang kemudian melakukan perjalanan melompat-lompati waktu untuk memberikan peringatan kepada para hero lainnya. Intinya, ya supaya bom itu nggak meledak dan membunuh berjuta-juta penduduk New York. Nah, manuver Hiro inilah yang akan menjadi benang merah penyambung tokoh-tokoh itu.

Lalu, tiba-tiba muncullah seorang tokoh misterius bernama Sylar. Siapa lagi ini? Ya, dia adalah seorang hero yang merupakan tokoh antagonis di serial ini. Superpower yang dia punya adalah menyedot kekuatan hero lain. Tapi, untuk melakukannya, dia mesti membelah kepala si korban. Nah, apa hubungan dia dengan bom besar? Ada dan nantinya yang paling terlibat dalam hal ini adalah Peter Petrelli. Lalu bagaimana dengan bom itu??? Berhasil diselamatkankah New York??? Lebih baik anda menontonnya, karena akan menjadi ruwet jika hanya diceritakan...

Di balik kelebihan dan keunggulan itu, ada satu kekuarangannya. Di episode terakhir, hanya dalam waktu singkat Sylar sudah berhasil dikalahkan. Padahal membutuhkan belasan episode untuk mengejar Sylar. Tentu saja pertarungan seru yang diharapkan penonton tidak ditampilkan. Kecewa? Tentu saja sebagai penonton semua pasti merasakan kecewa. Namun secara umum film ini merupakan serial TV yang paling menarik...



Jenis Film
Serial TV, Action, Adventure

Pemeran
Claire Bennet (Hayden Panettiere)
Noah Bennet (Jack Coleman)
Simone Deveaux (Tawny Cypress)
D.L. Hawkins (Leonard Roberts)
Ando Masahashi (James Kyson Lee)
Isaac Mendez (Santiago Cabrera)
Hiro Nakamura (Masi Oka)
Matt Parkman (Greg Grunberg)
Nathan Petrelli (Adrian Pasdar)
Peter Petrelli (Milo Ventimiglia)
Micah Sanders (Noah Gray-Cabey)
Niki Sanders (Ali Larter)
Mohinder Suresh (Sendhil Ramamurthy)
Sylar (Zachary Quinto)

Created By
Tim Kring

Rilis
25 September 2006

Jumlah Episode
23 Episode

Snow Angel


Di sebuah jalan yang sepi, lampu2 neon masih menyorot terus menerus, menyinari poster raksasa seorang selebritis idola. Poster itu adalah poster selebritis idola yang bernama Ji Teng. Seorang pemuda berdiri di depannya dengan bingung dan emosi kemuraman terpancar dari kedua matanya. Dia berdiri seperti patung, menatap poster itu. Pemuda itu tak lain dan tak bukan adalah Ji Teng sendiri yang menjadi seorang bintang idola seteleh kehilangan ingatannya. Saat itu, Ji teng diserang oleh semua ingatannya sebelum dan sesudah penyakit amnesianya. Berhadapan dengan posternya sendiri, dia tak mampu untuk memastikan siapa sebenarnya dirinya itu. Siapakah dirinya ini sebenarnya??? Dia tak tahu. Dia hanya secara samar-samar merasa bahwa ada seseorang yang sedang mencarinya. Siapakah orang itu, dia juga tak yakin. Satu hal yang dia tahu pasti adalah selama dia bisa menemukan Snow Angel, maka segala kebingungan yang menyelimutinya selama ini akan terpecahkan. jadi, apakah Snow Angel itu?? Dia juga tak tahu. Pada saat itu, sebuah lagu yang akrab sekaligus asing mulai berkumandang di telinganya... dan lagu itulah "Snow Angel"!

17 tahun silam...

Xiao Feng yang berumur 11 tahun dan Xiao Lei yang brumur 6 tahun adalah sepasang kakak beradik yang saling mengasihi di "Chun Hui Yuan". Setelah ayah mereka yang penjudi secara tak sengaja membunuh ibu mereka tercinta, dia meninggalkan kedua puteranya di sana dan menghilang. Dari luar "Chun Hui Yuan" adalah sebuah organisasi amal yang berspesialisasi merawat dan mengurus anak2 yang tak punya rumah dan tak tahu mau pergi ke mana, tapi sebenarnya organisasi itu mengatas namakan "amal" untuk mengumpulkan uang dari perusahaan2 besar. Mereka menerima uang dari perusahaan2 itu dan diam2 memaksa anak2 yang tinggal di sana untuk bekerja keras.

Tak lama setelah kematian istri tercintanya, direktur perusahaan Yong Ji, Qi Jia Shi mendapati puterinya yang berumur 4 tahun, Xue Tong, menutup diri dan tak mau lagi berbiacara sepatah katapun. Tak tahu apa yang harus dilakukan, dia mendengarkan saran dokter untuk membiarkan Xue Tong lebih berinteraksi anak2 lain yang seumur dengannya. Oleh karena itu, dia membawa Xue Tong ke "Chun Hui Yuan" untuk menyaksikan penampilan anak2 itu di atas pentas untuk merayakan natal.

Lagu Snow Angel yang dinyayikan ibunya ketika beliau masih hidup meninggalkan kesan yang dalam di hati Xiao Lei kecil. Lagu itu mengisahkan bila kita berdoa dengan sungguh di malam natal, kita bisa menemukan "Snow Angel". Stelah meminta sebuah keinginan pada Snow Angel, maka keinginan itu akan menjadi kenyataan. Oleh karena itu, pada malam natal, sebelum pentas Xiao Lei keluar untuk berdoa kepada Tuhan dan secara tak terduga dia bertemu Xue Tong yang juga baru saja kehilangan ibunya. Dengan tujuan untuk melihat ibu mereka, Xiao lei membawa Xue Tong untuk mencari Snow Angel. mengikuti petunjuk di lagu itu, mereka mengikuti bintang yang paling terang dan mulai memanjat.

Mereka tak menemukan Snow Angel karena orang2 panti dan ayah Xue Tong menemukan mereka terlebih dahulu. Xiao Lei dan Xue Tong tak tahu bahwa di tempat itu, hanya beberapa langkah dari mereka, ada sekuntum bunga putih yang terkurung di dalam es. Bunga itulah Snow Angel yang mereka cari dengan nekat itu.

Kekejaman dari pengurus panti membuat Xiao Feng mengambil kesempatan di malam ketika hujan sedang turun dengan lebatnya untuk kabur bersama Xiao Lei. Di malam yang sama Qi Jia Shi tak mampu melawan permintaan anaknya untuk mengunjungi Xiao Lei. Siapa sangka bahwa pada malam itu mereka berpas2an dengan Xiao Feng dan adiknya yang sedang melarikan diri dengan susah payah. Secra tak sengaja Xiao Lei terjatuh ke sungai deras. Xiao Feng dan Jia Shi berusaha keras untuk menyelamatkannya tetapi gagal.

Dengan histeris Xiao Feng menonton adik tercintanya terbawa arus sungai yang deras itu. Karena kecelakaan itu, Xiao Feng diadopsi menjadi anak Jia Shi dan setelah dewasa dia dikenal dengan nama Qi Xing Feng. Sejak saat itu, Xiao Feng memiliki keluarga baru, tetapi dia akan kehilangan adik tercintanya untuk selamanya.

Ketika Xiao Feng mempercayai bahwa adiknya telah tewas, Xiao Lei yang terbawa arus deras terselamatkan. Orang yang menolongnya adalah seorang peternak kuda, Ji Da Shan dan oleh karena itu Xiao lei menjadi anak Da Shan yang diberi nama Ji Teng.

Ketika itu, Xiao Feng dan Xiao Lei muda tak dapat memprediksikan bahwa bukan hanya nasib akan mempertemukan mereka kembali suatu hari, tetapi mereka juga akan bermusuhan.


Jenis Film
Drama


Pemain
TORO sebagai Ji Teng
Margaret Wang Yu Jie sebagai Qi Xue Tong
Johnny Yan Xing Shu sebagai Qi Xing Feng
Sheryl Yan Jin Hua sebagai Elaine Liang


Jumlah Episode
23

Sukeban Deka

Pada generasi sebelumnya, Asamiya Saki diperankan oleh bintang idola tahun 80-an, Saito Yuki, Minamino Yoko, dan Asaka Yui. Untuk adaptasi Sukeban Deka terbaru ini, perannya dipercayakan kepada penyanyi Hello! Project. Idola J-pop Matsuura Aya (Ao no Hono) memerankan Asamiya Saki, sementara mantan anggota Morning Musume, Ishikawa Rika, memerankan saingannya. Mengabaikan penampilan manis mereka, Matsuura dan Ishikawa memberikan penampilan "gila-gilaan" yang mungkin akan membuat penggemar mereka terkejut. Teman satu grup Ishikawa, Miyoshi Erika dan Okada Yui, dan juga anggota Melon Kinenbi, Ohtami Masae, juga tampil di film ini. Sebagai pelengkap, Saito Yuko, aktris pertama yang memerankan Asamiya Saki di seri TV tahun 80-an, juga tampil sebagai ibu Matsuura.

Seorang remaja berandalan "K" (Matsuura Aya) dipindahkan dari New York kembali ke Jepang dimana polisi memintanya untuk menjadi agen baru mereka yang menyandang gelar Asamiya Saki, dengan balasan kebebasan ibunya yang dipenjara, yang juga merupakan mantan penyandang gelar Asamiya Saki. Pihak polisi mengirim "K" dalam penyamaran untuk memecahkan kasus sebuah website underground, Enola Gay. Website tersebut menampilkan jam hitungan mundur yang akan menuju sebuah "kejadian besar", dan Asamiya Saki hanya memiliki waktu tiga hari untuk memecahkan kasus tersebut


Jenis film
Action


Tanggal Rilis
April 2007


Director
Hirota Tadashi


Pemain
Ishikawa Rika, Matsuura Aya, Miyoshi Erika, Okada Yui, Takeuchi Riki, Kubozuka Shunsuke, Saito Yuki, Nagato Hiroyuki, Fukasaku Kenta


Durasi
93 menit

Liar Game


Cerita ini diangkat dari manga berjudul sama. Toda Erika berperan sebagai seorang mahasiswi yang bernama Kanzaki Nao. Pada suatu hari Nao menerima 100 juta dollar beserta sebuah kartu yang bertuliskan kalau ia telah terpilih untuk ikut serta dalam “liar game”. Cara bermainnya adalah dengan menipu pemain lain sampai 100 juta dollar mereka habis. Sehingga pada akhirnya, pemenang akan mendapat 100 juta dan yang kalah akan kehilangan 100 juta. Pada hari berikutnya, Nao mendapat pemberitahuan kalau lawannya adalah dosennya sendiri, Fujisawa Kazuo.

Nao pergi kepada Kazuo untuk meminta bantuan. Tapi pada akhirnya ia tertipu dan memberikan uangnya. Putus asa, Nao pergi ke kantor polisi untuk meminta bantuan. Namun mereka tidak dapat melakukan apa-apa. Tetapi ia diberitahu untuk pergi kepada seorang mastermind, Akiyama Shinichi (Matsuda Shota) yang akan dibebaskan dari penjara esok harinya. Akhirnya dalam keputus-asaan, Nao mengunjungi Shinichi untuk meminta bantuan.

Pada akhirnya, mereka berdua dapat merebut kembali uang Kanzaki dan memenangkan babak tersebut. Akan tetapi, ternyata permainan tidak berhenti sampai di situ. Merkapun melanjutkan babak demi babak dan berhasil memenangkan turnamen tersebut.


Jenis Film
Action


Tanggal Rilis
Fuji TV, 14 April 2007 - Juni 2007


Produser
Shimuta Toru


Penulis
Kaitani Shinobu


Director
Matsuyama Hiroaki, Oki Ayako


Pemain
Toda Erika, Matsuda Shota, Kitamura Soichiro, Watanabe Ikkei, Kichise Michiko, Iwasa Mayuko, Fukui Tomonobu


Senin, 26 November 2007

RESIDENT EVIL: EXTINCTION


Alice (Milla Jovovich), saat ini bersembunyi di gurun Nevada, masih bergabung bersama Carlos Olivera (Oded Fehr) dan L.J. (Mike Epps), dan anggota-anggota baru Claire (Ali Larter), K-Mart (Spencer Locke) dan Suster Betty (Ashanti) mencoba menaklukkan virus yang membuat kehidupan abadi bagi manusia.. serta mencari keadilan. Sejak tertangkap oleh Umbrella Corporation, Alice telah menjadi sasaran eksperimental biogenik dan menjadi berubah secara genetik, dengan kekuatan, indera dan keterampilan manusia super. Keahlian ini, dan lainnya, akan dibutuhkan seseorang jika ia hidup selamanya.

Jenis Film
ACTION/ADVENTURE

Pemain
MILLA JOVOVICH, ODED FEHR, MIKE EPPS, ASHANTI, IAIN GLEN

Sutradara
RUSSELL MULCAHY

Penulis
PAUL W.S. ANDERSON

Produser
PAUL W.S. ANDERSON, JEREMY BOLT, ROBERT KULZER

Produksi
SCREEN GEMS/CONSTANTIN FILMS

Homepage
http://www.sonypictures.com/movies/residentevilextinction/

Trailer
http://www.sonypictures.com/movies/residentevilextinction/

Durasi
95 MIN

Detective Conan - Challenge Letter to Shinichi [Movie]


Shinichi Kudou, seorang murid SMA yang terobsesi kisah detektif Sherlock Holmes, dan dengan bakat analisanya yang spektakuler, berhasil memecahkan beberapa kasus kriminal di daerah tempat tinggalnya. Sehari-hari ia dekat dengan Ran (Kurokawa Tomoko), seorang gadis jago karate, teman bermainnya sejak kecil, putri tunggal seorang detektif "gagal" bernama Kogoro Mouri (kenapa gagal? Karena kasus-kasus yang ditanganinya paling banter hanya mencari anjing hilang ^^). Shinichi dan Ran punya hubungan khusus yang sama-sama tak diakui keduanya (khas Jepang banget deh ^-^) dan meskipun Shinichi terlihat tidak peduli, hanya Ran-lah satu-satunya gadis yang paling penting buatnya.

Kasus dimulai ketika SMA mereka mengadakan tour sekolah. Shinichi yang awalnya ogah ikut, akhirnya terpaksa ambil bagian ketika ia menerima sebuah surat tantangan yang dikirim seorang yang mengaku sebagai "Kidnapper" (=penculik). Orang tersebut akan menculik teman SMA Shinichi, dan Shinichi ditantangnya memecahkan trik yang akan dibuatnya. Trik pertama gagal; Sonoko, sahabat baik Ran, diculik di atas kapal ketika grup mereka sedang menyeberang pulau. Trik kedua pun demikian, Ran menghilang ketika mereka semua dikunci dalam ruang tertutup, dan sang Kidnapper hanya memberi batas 12 jam bagi Shinichi, sebelum sebuah bom dalam ruangan dimana Ran dan Sonoko disekap meledak...

Berhasilkah Shinichi memecahkan trik tersebut?

Judul lain
Conan Live Action Drama

Pemeran
Oguri Shun, Kurokawa Tomoko, Jinnai Takanori

Genre
Action Drama

Jumat, 23 November 2007

Kindaichi 2005 [Movie]


Kindaichi Hajime adalah seorang murid SMU yang memiliki IQ diatas rata-rata. Walaupun dari luar ia terlihat sebagai orang yang cuek dan pemalas, ia sebenarnya memiliki kemampuan analisis yang sangat hebat. Pada Kindaichi 2005 spesial ini diceritakan tentang kasus Kindaichi yang pertama, dan bagaimana ia bertemu pertama kalinya dengan Inspektur Kenmochi.

Cerita dibuka dengan kisah vampire yang menjadi legenda pada sebuah desa terpencil. Konon, vampire tersebut telah membunuh banyak orang di desa tersebut. Sampai kira2 50 tahun yang lalu, ketika legenda tersebut mulai dilupakan oleh orang, vampire tersebut muncul kembali dan membunuh seorang gadis muda hingga tidak tersisa setetes darah pun pada tubuhnya.

Miyuki (Ueno Juri) mendapatkan undangan dari teman masa kecilnya untuk menginap di sebuah hotel yang bernama RUIN. Ia mengajak teman-temannya untuk ikut serta dalam wisata ini. Ketika tiba harinya tidak ada seorang pun yang datang sehingga ia memutuskan untuk pergi sendiri. Sesampainya di hotel tersebut, Miyuki terkejut karena hotel itu ternyata jauh dari perkiraannya. Itu hanya sebuah penginapan kuno yang lantainya pun sangat rapuh, belum lagi terlihat angker. Ternyata Kindaichi (Kamenashi Kazuya) pun datang ke penginapan itu dengan menggunakan sepeda karena tertinggal bus yang membawa mereka ke penginapan itu.

Awalnya semua baik-baik saja. Sampai kemudian terjadi pembunuhan terhadap salah satu tamu hotel yang disaksikan oleh Miyuki, dan dikenali sebagai sang vampire legenda. Kejadian demi kejadian berlangsung, sampai akhirnya melukai Miyuki. Kindaichi yang awalnya enggan bahkan cenderung tidak mau terlibat dalam kasus ini, akhirnya turun tangan demi melindungi Miyuki. Apakah Kindaichi mampu memecahkan kasus ini? Benarkah si pembunuh adalah seorang vampire? Apa yang membuat Kindaichi akhirnya memutuskan untuk terlibat?

Judul lain
Kindaichi Shonen no Jikenbo (2005), The File Of Young Kindaichi : The Story Of The Village
Vampire (2005)

Pemeran
Kamenashi Kazuya, Abe Nagisa, Nakamura Shunsuke, Hoshino Mari, Tanaka Koki,
Ueno Juri, Kato Masaya, Nakamaru Yuichi

Genre
Manga / Anime Adaption

Tgl Rilis
NTV, 24 September 2005

Sabtu, 17 November 2007

Cradle 2 The Grave


Film ini menampilkan para aktor campuran dari Hollywood dan Hongkong, walaupun Jet Li sudah hijrah ke dunia perfilman Hollywood tapi dia masih membawa tema-tema film Asia yaitu sebagai polisi Taiwan.

Masih dengan gaya cool-nya, Jet Li sudah semakin lancar berbahasa inggris dan ini kedua kalinya berduet dengan rapper kondang dari Amerika, DMX. Sekarang mereka bekerja sama sebagai polisi Taiwan dan pencuri ulung untuk menumpas penjahat pencuri nuklir. Diceritakan bahwa Jet Li dan Mark Dacascos dan rekan setimnya dulunya polisi yang menangani transfer berlian hitam dari laboratorium ke kepolisian Taiwan, tapi Mark mengkhianati Jet Li dan membunuh semua timnya, untungnya Jet Li lolos dari pembunuhan tersebut. Sementara itu berliannya jatuh ke tangan mafia kulit hitam di New York.

Namun berlian hitam itu kemudian dicuri oleh kelompok Faith yang diketuai oleh DMX dengan berbagai trik dan usaha akhirnya DMX lolos dari kejaran polisi dan berhasil melarikan berlian hitam tersebut. Jet Li yang mengawasi dari jauh ingin agar berlian dikembalikan tapi DMX tidak mau dan ingin menjualnya kemudian pensiun. Sialnya, berlian itu kembali dirampas oleh mafia kulit hitam itu.

Hadirlah Mark dengan Kelly yang ingin merebut kembali berlian hitam itu dengan menawan anak perempuan DMX. Akhirnya Jet Li bekerja sama dengan DMX bahu membahu berusaha untuk mendapatkan berlian itu, walaupun harus bertarung dengan semua petarung gulat bebas tapi Jet Li dengan mudah mengalahkan semua petarung itu. Klimaksnya pada waktu diadakan lelang berlian hitam itu, Jet Li, kelompok Faith dan DMX serempak menyerang hanggar tempat lelang itu... anak perempuan DMX berhasil diselamatkan, Mark dan Kelly berhasil ditumpas, dan berlian hitam berhasil dirampas.

Film Cradle 2 The Grave ini memang asik untuk ditonton tapi ceritanya terlalu umum dan sudah pernah dipakai di film lain yaitu ide bertarung dalam kandang ala UFC, pencurian berlian, penyanderaan anak untuk barter, dan hero yang selalu menang dalam sekali gebrak.

Jenis Film
   Action 
Pemain
   Jet Li/ DMX/ Anthony Anderson / Kelly Hu/ Tom Arnold / Mark Dacascos/ Gabrielle Union
Sutradara
   Andrzej Bartkowiak
Penulis
   Joseph O'Brien
Produksi
   WARNER BROS PICTURES
Homepage
   http://cradle2thegrave.warnerbros.com/
Trailer
   http://cradle2thegrave.warnerbros.com/

Rabu, 14 November 2007

Death Note [The Movie]


Death Note berkisah tentang seorang pemuda jenius bernama Yagami Raito [Tetsuya Fujiwara] yang menemukan sebuah buku kematian/death note yang secara tidak sengaja jatuh ke dunia manusia. Nama orang yang ditulis di Death Note itu akan mati, karena buku tersebut punya kekuatan membunuh.

Raito kemudian memutuskan untuk menciptakan Utopia / Negeri Impian dengan cara menghabisi para kriminal di dunia menggunakan Death Note tersebut. Kemudian seorang detektif terbaik di dunia, bernama "L", disewa untuk menemukan sang pelaku pembunuhan para kriminal belakangan itu.

Pertempuran habis-habisan antara orang jenius di dunia pun dimulai, pemenangnya akan mengendalikan dunia. Movie ini ini diangkat dari manga Takeshi Obata yang terkenal banget di Jepang sana.

Sebenarnya Film Death Note ini belum selesai, karena film ini berlanjut ke Death Note 2: The Last Name..


Pemeran
Fujiwara Tatsuya, Matsuyama Kenichi, Fujiwara Shunji, Seto Asaka, Hosokawa Shigeki, Toda Erika, Kashii Yuu, Kaga Takeshi, Mishima Hikari, Godai Michiko, Aoyama Souta, Shimizu Shin, Okuda Tatsuhito, Nakamura Ikuji

Genre
Horror

Tgl Rilis
Februari 2007

Web Reference
http://global.yesasia.com/en/PrdDept.aspx/code-c/section-videos/pid-1004523678/

Selasa, 13 November 2007

Dragon and Tiger Gate


Tiger Wong adalah seorang ahli bela diri yang sangat trampil dan adil. Saat makan di rumah makan terapung, dia berhadapan dengan seorang penggertak. Tak tahan dan melihat sang korban terus diteror, ia mengalahkan penggertak tersebut menggunakan gerakan istimewanya - Dragon Slaying Leg Eighteen. Saat yang sama, tanpa ia sadari, ia memiliki sebuah medali emas

Ternyata medali emas tersebut adalah Lousha Death Plaque yang diberikan oleh pemimpin Lousha Gate, Shibumi. 'Gate' adalah kata yang menggambarkan sekte ahli perang atau perkumpulannya dan Lousha Gate adalah organisasi kejahatan utama yang berpangkalan di Asia Tenggara. Siapa pun memiliki medali emas tersebut mempunyai kekuasaan untuk meminta kerjasama penuh Lousha Gate. Tiger yang tak sadar akan kekuataan medali itu dihadang oleh komplotan saat perayaan. Nasib baik masih berpihak padanya. Ia diselamatkan oleh Dragon Wong (Donnie Yen), pengawal salah satu penjahat yang ditugaskan untuk mendapatkan medali tersebut. Pemuda berambut pirang, Turbo Shek, juga turut bergabung. Dragon mendapatkan kembali medali dari Tiger. Tiger terkejut saat ia melihat liontin batu giok dipakai oleh Dragon dan tersadar bahwa dia adalah saudara tirinya.


Jenis Film
ACTION


Pemain
DONNIE YEN, NICHOLAS TSE, SHAWN YUE, DONG JIE


Sutradara
YIP WAI-SHUN


Produksi
MANDARIN FILM DISTRIBUTION COMPANY LTD


Homepage
http://www.dragontigergatemovie.com/


Trailer
http://www.dragontigergatemovie.com/



The Haunted School


Sejak SMP Lap Lan terbakar sepuluh tahun yang lalu, tersebarlah segala jenis kisah mengerikan di seluruh penjuru sekolah. Lap Lan sendiri adalah sebuah sekolah khusus wanita.Namun, ternyata ada 4 orang pemuda, yaitu Goh Keung, Charles, Ben dan Dick yang berhasil diterima disekolah tersebut. Empat pemuda yang berada diantara gadis-gadis asrama yang membosankan tersebut menjadikan sekolah tersebut penuh keceriaan. Setelah pesta rahasia yang mereka buat, para pemuda dan gadis yang berada di sana mulai saling jatuh cinta. Ternyata kondisi tersebut telah membangkitkan kutukan yang telah terpendam sepuluh tahun yang lalu.

Mereka memutuskan untuk melawan peraturan “Dilarang Jatuh Cinta” yang berlaku di sekolah tersebut, dimana peraturan tersebut menjadi peraturan yang tak beralasan. Sementara itu, di kantor sekolah yang telah hancur, muncul kembali dan hantu Dekan sekolah yang gentayangan di sekolah tersebut. Hal tersebut menjadi misteri di sekolah tersebut dan disertai dengan kejadian - kejadian aneh yang lainnya.


Jenis Film
HORROR


Pemain
DON LI, STEVEN CHEUNG CHI HANG, DENNIS MAK TSZ HO, THERESA FU WING, MACY CHAN, KELLY FU


Sutradara
CHIN MANKEI


Penulis
LUI KOON NAM


Produser
ANDREW LAU, STANLEY LAU


Produksi
MEDIADVERTISING (HK) LTD


Durasi
89 min

Sabtu, 10 November 2007

Death Note 2: The Last Name


Death Note 2 langsung melanjutkan di mana Death Note pertama berakhir. Bagi mereka yang belum pernah menonton film pertamanya (kelihatannya sih jarang soalnya saya kok ragu publik Indonesia bisa menerima film Jepang seperti ini - walau sudah menjadi blockbuster hits di mana-mana di Asia), film ini mengisahkan tentang seorang dewa kematian (shinigami) yang membuang buku kematiannya di dunia manusia. Buku ini adalah sebuah buku sakral karena nama siapapun yang ditulis di dalam buku tersebut akan tewas. Mengerikan? Yang lebih mengerikan adalah ketika buku itu dipegang oleh seorang jenius bernama Yagami Raito (Light). Light yang adalah anak seorang inspektur polisi memutuskan untuk membersihkan dunia dari kriminal.

Caranya sederhana. Ia membunuh kriminal-kriminal yang ada di dunia, satu demi satu. Kematian misterius dari para kriminal ini membuat banyak kriminal gentar. Dunia pun menjadi terpecah. Satu mendukung aksi dari Light, sementara yang lain menentang aksi Light. Akhirnya, hal ini menjadi sebuah fenomena dunia. Pembunuh misterius ini dinamakan oleh publik sebagai Kira (alias Killer dalam lafal Jepang). Pihak kepolisian tidak bisa tinggal diam dengan aksi Kira yang mereka anggap brutal ini. Mereka pun menggalang satu kesatuan khusus di bawah seorang detektif jenius yang bernama L. Detektif jenius bernama L ini tidak ada di bawah kesatuan polisi manapun dan bertekad membongkar identitas Kira yang sebenarnya. Sebaliknya, Light pun harus tahu nama asli L untuk bisa menghabisinya melalui Death Note yang ia miliki.

Siapa yang akan menang dalam pertandingan kucing tikus ini? Siapa yang lebih cerdik dalam menganalisa lawannya? Film pertama Death Note diakhiri dengan bertemunya Light dan L. L sudah mencurigai Light sebagai Kira tetapi tidak punya cukup bukti untuk mendukung analisanya. Di lain pihak, Light mati-matian mencari tahu identitas L guna menghabisi musuh bebuyutannya itu. Yang makin menambah kesemrawutannya adalah munculnya seorang Kira kedua. Nampaknya, pemegang Death Note di dunia ini bukan hanya Light semata...

Permainan Kira dan L disertai dengan adegan skenario yang cerdas inilah yang menghidupkan film ini. Sinematografi film ini bisa dibilang di atas rata-rata standar film Jepang biasanya. Begitu pula dengan CG dari para dewa shinigami yang ada. Kendati tampak kartunis, tetapi mereka memang dibuat sesuai dengan figur mereka di komik. Kalau semua aspek itu memang sudah digarap dengan baik, yang paling penting sekarang adalah para pemainnya. Apakah mereka bisa menghidupkan peran mereka dengan baik? Apakah Kira dan L bisa ditampilkan secara sempurna oleh kedua aktor muda Tatsuya Fujiwara maupun Kenichi Matsuyama? Menurut pendapat saya, Misa dan L sebenarnya sudah bisa ditampilkan dengan baik oleh Erika Toda maupun Kenichi Matsuyama. Toh itu bukan berarti Tatsuya Fujiwara yang berperan sebagai Light / Kira buruk. Bagaimanapun juga sosok Light yang harus bermuka ganda di hampir setiap situasi jauh lebih sulit diperankan ketimbang sosok L dan Misa yang datar (satu harus tampil freak tanpa ekspresi, sementara yang satu tampil genit dan imut).

Secara keseluruhan, Death Note kedua ini mungkin menampilkan jalan cerita yang familiar bagi mereka yang sudah membaca komiknya (toh saya masih terhentak dengan endingnya yang berubah). Bagi mereka yang belum pernah membaca komiknya saya harap jangan menonton film ini dulu. Saran saya nonton Death Note pertama, mengertilah ceritanya dengan baik dan baru tonton film ini. Niscaya kalian akan lebih menghargai Death Note!

Sutradara:
Shusuke Kaneko


Pemain:
Tatsuya Fujiwara (Light Yagami), Kenichi Matsuyama (L), Erika Toda (Misa Amane), Nana Katase (Kiyomi Takada)


Genre:
Horror


Rilis:
2006


Durasi:
141 Minutes

Sabtu, 03 November 2007

Spiderman


Peter Parker (Toby Maguire) telah menjadi yatim piatu sejak usia dini, sejak saat itulah ia tinggal di kota Queen , New York bersama bibi May (Rosemary Harris) dan paman Ben (Cliff Robertson). Kehidupan awalnya dijalaninya dengan normal, tumbuh sebagai pria normal , yang menimba ilmu di bangku pendidikan - kemudian bekerja sebagai Fotografer di Daily Bugle.Memiliki sahabat Harry Osborn dan mencintai seorang wanita Mary Jane Watson.
Kehidupannya berubah saat sekolahnya sedang melakukan program perjalanan - dan mengharuskan setiap muridnya melakukan sebuah tugas penelitian , dan saat itulah Peter tergigit oleh laba - laba yang sedang menjadi percobaan tersebut. Setelah itulah ia mulai merasakan hal - hal yang aneh pada dirinya - sifat - sifat genetikal yang dimiliki seekor laba - laba seperti berpindah pada dirinya, mulai dari keringanan tubuhnya , dan kekuatan yang dimiliki untuk mengangkat benda yang lebih berat pada dirinya. Termasuk juga kekuatan ESP Insting laba - laba!

Setelah menerima keadaan dirinya yang aneh, Peter pun mencoba untuk mengikuti sebuah acara wrestling di televisi dan memenangkan 3000 dollar, hebatnya Peter dengan mudah mengalahkan musuh- musuhnya di sini - tentu saja ini hal yang aneh. Namun hal inilah yang menyebabkan pamannya menjadi korban. Terbunuh.

Berubahlah perjalan hidup Peter menjadi dua dunia - dunia manusianya dan dunia seorang hero. Peter pun teringat kata - kata pamannya , bahwa Dengan kekuatan yang lebih besar sudah ada tanggung jawab yang lebih besar pula - inilah menyebabkan Peter akhirnya memutuskan untuk menolong semua orang secara diam - diam.

Sementara itu di tempat lain Norman Osborn, membiayai sebuah eksperimen yang mengobyekkan dirinya sendiri sebagai percobaan. Dan kecelakaan menimpanya tatkala sebuah formula meledak di dekat wajahnya , berubahlah ia menjadi monster hijau (green Goblin), calon musuh terkuat Spiderman. Dan Peter pun berada di ambang tugas, menolong banyak orang sekaligus mengalahkan Monster hijau.


Jenis Film
   Action, Hero, Adventure
Pemain
   Tobey Maguire, Kirsten Dunst, Willem Dafoe, James Franco, Cliff    Robertson, Rosemary Harris, J.K. Simmons, Bill Nunn, Stan Lee,    Scott Schwartz, Randy Savage, Ted Raimi, Bruce Campbell, Michael Papajohn, Deborah Wakeham
Sutradara
   SAM RAIMI
Penulis
   DAVID KOEPP
   ALVIN SARGENT
Produksi
   COLUMBIA PICTURES
Homepage
   http://www.spiderman.sonypictures.com/
Trailer
   http://www.spiderman.sonypictures.com/

Rush Hour 3


Cerita berawal ketika Inspektur Lee sedang mengawal Duta Besar China, Han, ke gedung Pengadilan Dunia. Han rencananya hendak membuka tabir sindikat Triad sedunia yang memang sudah meresahkan hampir seluruh negara di dunia. Ketika Han sedang berpidato mengenai Shy Shen, dia ditembak oleh seorang sniper. Lee lalu berusaha mengejar sniper yang kabur ini, dan Carter yang kebetulan melihat aksi kejar-kejaran itu pun akhirnya ikut-ikutan mengejar.

Sniper yang kemudian berhasil dikejar oleh Lee ternyata tidak lain adalah saudara angkatnya sendiri, Kenji. Lee dan Kenji adalah saudara sepenampungan ketika masih di panti asuhan dulu. Kebodohan Carter dan ketidak tegaan Lee untuk menembak saudaranya sendiri pun berhasil dimanfaatkan oleh Kenji, dia berhasil kabur.
Tembakan Kenji ternyata tidak berhasil membunuh Han, artinya Han dan keluarganya masih menjadi incaran para Triad. Putri Han, Soo Yung, yang datang ke LA untuk menjenguk sang ayah pun menjadi ikut menjadi incaran. Lee dan Carter pun harus melindunginya sambil mengumpulkan informasi mengenai siapa otak dibalik usaha pembunuhan ini. Sebuah petunjuk pun mengharuskan mereka untuk menjelajahi Perancis.

Director Brett Ratner kembali lagi memunculkan ciri khasnya, dengan banyaknya kelucuan dan humor kasar dalam seri Rush Hour ketiga ini. Inspector Lee dan Detective Carter kembali lagi, kali ini dengan latar yang lebih banyak diambil di Perancis. Ini membuka banyak sekali kesempatan untuk humor-humor dengan tema pertentangan budaya yang baru sekali di seri ini.

Film ini juga dikemas dengan komedi kasar dan liar yang khas sekali seperti 2 pendahulunya, juga adegan beladiri yang mengundang kelucuan khas dari Jacky Chan. Chris Tucker juga mampu mengimbangi Jacky, dia banyak melakukan gerakan konyol yang hanya bisa dilihat di komik, serta mampu melengkapi karakter Jacky yang serius.

Rush Hour 3 benar-benar mengemas apa yang dicari fans dari seri ini. Seluruhnya hampir bisa dibilang ada di film ini, sebuah film action-thriller yang dihias dengan bumbu komedi cerdas dan penampilan fisik yang mengagumkan dari Jacky Chan. Film ini benar-benar layak ditonton buat kalian yang suka film laga dengan komedi pintar.

Jenis Film
   Action / Comedy
Pemain
   JACKIE CHAN, CHRIS TUCKER, NOEMIE LENOIR, HIROYUKI SANADA, YVAN ATTEL
Sutradara
   BRETT RATNER
Penulis
   JEFF NATHANSON
Produser
   ARTHUR SARKISSIAN, LEON DUDEVOIR, ROGER BIRNBAUM
Produksi
   NEW LINE CINEMA
Homepage
   http://www.rushhourmovie.com/
Trailer
   http://www.rushhourmovie.com/
Durasi
   90 min

Rabu, 31 Oktober 2007

One Missed Call


Chakushin ari atau One Missed Call adalah horror Asia modern pertama karya Takashi Miike. Film ini bercerita tentang sebuah panggilan tak terjawab yang ternyata berasal dari nomor si penerima telepon itu sendiri. Uniknya lagi, 'Missed Call' tersebut datang dari tiga hari kedepan. Setelah tiga hari, si penerima telepon akan menemui ajalnya dengan sangat mengerikan sesuai dengan waktu dan tanggal yang tertera ketika ia mendapat panggilan tersebut.

Ternyata kejadian ini ada hubungannya dengan kematian seorang gadis kecil yang bernama 'Mimiko'. Ialah sebenarnya yang menyebarkan teror pesan kematian tersebut. Film ini-pun dengan segera menjadi hit di Jepang dan Asia.


Jenis Film
Horror


Sutradara
Takashi Miike


Produksi 
Intermedia dan Kudokawa Pictures


Rilis
2007




CHEAPER BY THE DOZEN


Dalam kehidupan masyarakat Amerika modern, di mana setiap keluarga rata-rata punya 1.87 anak, Tom Baker (Steve Martin) dan istri, Kate (Bonnie Hunt) memutuskan hidup akan lebih baik -- jika memiliki anak selusin.

Keluarga Baker tinggal di kota kecil Illinois di mana Tom bekerja sebagai pelatih tim sepakbola kampus lokal. Kehidupan keluarga tersebut sehari-hari diwarnai keributan, dari perebutan kasih sayang sampai kodok piaraan mendarat di atas piring berisi telur untuk sarapan.

Ketika Tom mendapat tawaran pekerjaan yang diimpikannya – sebagai pelatih di universitas terkenal – dia dan Kate tidak memperhatikan reaksi keluarganya, di mana 12 anaknya tidak senang. Apalagi pada saat yang sama, naskah Kate akan diterbitkan. Agen penerbitnya meminta Kate ke New York untuk mempromosikan buku karyanya itu, meninggalkan Tom sendirian di rumah. Tom diminta Kate untuk mengatur rumahtangganya yang penuh keributan itu, sebaik dia melakukan pekerjaan barunya.

Kate santai saja melakukan perjalanan ke New York, meninggalkan segala kekacauan di rumah. Sementara pekerjaan baru Tom membutuhkan kemampuan tersendiri. Akhirnya keluarga Baker memilih untuk tidak mewujudkan semua impiannya, tapi mencintai apa yang telah mereka punya.

Jenis Film
DRAMA/COMEDY

Pemain
STEVE MARTIN, BONNIE HUNT, PIPER PERABO, TOM WELLING, HILARY DUFF

Sutradara
SHAWN LEVY

Penulis
SAM HARPER/JOEL COHEN/ALEC SOKOLOW

Produksi
TWENTIETH CENTURY PICTURES

Homepage
http://www.cheaperbythedozenmovie.com

Trailer
http://www.cheaperbythedozenmovie.com

Durasi
126 menit

Rilis
1998


A CINDERELLA STORY


Sam Montgomery (Hilary Duff) hidup dibawah kendali ibu tiri yang penuh obsesi Fiona (Jennifer Coolidge) dan saudara-saudara tirinya yang memperlakukan ia lebih sebagai pembantu dibandingkan sebagai anggota keluarga.

Keinginan Sam untuk belajar di Princeton bertambah ketika ia menemukan pria idamannya melalui internet yang memiliki tujuan yang sama. Saat mengetahui sang pria misterius Austin Ames (Chad Michael Murray) ternyata atlit populer di sekolahnya, Sam malah meninggalkan Austin ditengah pesta sebelum tengah malam tiba.

Karena takut rahasianya terbongkar, Sam menghindari usaha Austin untuk menemukan identitas ‘sang putri Cinderella’. Tetapi identitas rahasia Sam akhirnya diketahui oleh saudara tiri mereka. Dan saudara tiri mereka memanfaatkan rahasia itu untuk mendapatkan Austin. Karena Austin merasa ada yang janggal, Austin tidak mempercayai saudara tiri Sam. Akhirnya saudara tiri mereka memberitahukan segala rahasia itu ke pacar Austin. Setelah mengetahui rahasia Sam, pacar Austin itu membuat suatu drama yang bertujuan untuk mengejek Sam agar Austin tidak mau menerima Sam.

Pada awalnya Austin tidak mau menerima Sam, tetapi setelah Sam berbicara kepada Austin, Austin akhirnya mau menerima Sam apa adanya. Dan akhirnya harta warisan dari ayah Sam kembali ke tangan Sam.


Jenis Film
COMEDY/ROMANCE/DRAMA

Pemain
HILARY DUFF, CHAD MICHAEL MURRAY, JENNIFER COOLIDGE

Sutradara
MARK ROSMAN

Penulis
LEIGH DUNLAP

Produksi
WARNER BROS. PICTURES

Homepage
http://www2.warnerbros.com/acinderellastory/

Trailer
http://www2.warnerbros.com/acinderellastory/

Durasi
96 min

Rilis
16 Juli 2004

MATERIAL GIRLS


Ava dan Tanzie Marchetta memiliki segalanya. Para ahli waris dari produk kosmetik dengan aset milyard-an, menjalani kehidupan mereka sebagai sebuah pesta meriah. Namun saat sebuah skandal melibatkan salah satu produk mereka, para gadis tersebut hidup tanpa uang, tunawisma, dan tidak berdaya

Mereka bisa saja menyetujui keputusan para direksi untuk menjual perusahaan kepada pesaing terbesar mereka, tetapi itu akan mencemari nama Ayah mereka yang telah tiada, yang membangunnya dari bawah. Ava dan Tanzie memutuskan melindungi apa yang menjadi hak mereka

Yang harus mereka lakukan adalah sesuatu yang tidak pernah mereka duga sebelumnya…menjadi dewasa, berinisiatif dan bertanggung jawab serta meminta pertolongan dari orang lain, tanpa menunggu mereka menawarkan bantuan. Jika mereka bisa menemukan kekuatan dalam diri mereka, mereka mungkin dapat membersihkan nama sang ayah. Jika tidak, pesta meriah mungkin berakhir…selama-lamanya.

Pada akhirnya mereka berhasil membuktikan bahwa produk buatan pabrik ayah mereka tidak berbahaya. Dan akhirnya mereka semua kembali menjadi orang kaya.


Jenis Film
DRAMA/ FAMILY – REMAJA (TEENAGE)

Pemain
HILLARY DUFF, HAYLIE DUFF, ANJELICA HUSTON, BRENT SPINER, LUKAS HAAS

Sutradara
MARTHA COOLIDGE

Penulis
JOHN QUAINTANCE/JESSICA O’TOOLE

Produksi
MGM PICTURES

Homepage
http://www.mgm.com/materialgirls/

Trailer
http://www.mgm.com/materialgirls/

Durasi
97 min

Rilis
18 Agustus 2006 (Internasional), 19 Januari 2007 (Indonesia)

Senin, 29 Oktober 2007

OCEAN'S THIRTEEN

Danny Ocean (George Clooney) dan komplotannya hanya mempunyai satu alasan untuk menahan ambisi dan hasrat akan judi yang penuh beresiko, yaitu untuk melindungi satu sama lain. Saat pemilik kasino yang bengis, Willy Bank (Al Pacino) memperdaya salah satu anggota asli Ocean 11 yaitu Reuben Tishkoff (Elliott Gould) yang mengakibatkan ia terkena stroke jantung. Danny dan tim komplotan kembali beraksi untuk membalaskan dendam teman yang telah diperdayai oleh Willy Bank. Danny Ocean (George Clooney) dan komplotannya berusaha agar kasino milik Willy Bank dibuat bankrut dengan cara membuat gempa bumi yang akan mematikan sistem keamanan yang ada di dalam kasino milik Willy Bank. Danny Ocean (George Clooney) dan komplotannya membuat gemba bumi dengan cara mengebor bagian bawah tanah kasino Willy Bank. Namun bor yang digunakan mengalami kerusakan dan akhirnya Danny Ocean (George Clooney) dan komplotannya mencari orang yang mau membantu memberi dana untuk membeli bor yang lain. Tetapi orang yang mau membantu Danny Ocean (George Clooney) dan komplotannya meminta 3 persyaratan. Yang salah satunya adalah mencuri berlian kebanggaan Willy Bank.
Pada akhirnya semua rencana Danny Ocean (George Clooney) dan komplotannya berhasil sesuai dengan rencana yang mereka rancang sebelumnya, dan Reuben Tishkoff  akhirnya dapat sembuh dari penyakit stroke jantung yang dideritanya. 

GENRE
Action / Comedi

Pemain
GEORGE CLOONEY, BRAD PITT, MATT DAMON, ANDY GARCIA, ELLEN BARKIN, AL PACINO, CARL REINER

Sutradara
STEVEN SODERBERG

Penulis
BRIAN KOPPELMAN/DAVID LEVIEN

Produser
SUSAN EKINS, GREGORY JACOBS, FREDERIC W. BROST

Produksi
WARNER BROS. PICTURES

Homepage
http://oceans13.warnerbros.com/

Trailer
http://oceans13.warnerbros.com/

Tanggal Rilis
Internasional, 8 Juni 2007

Jumat, 26 Oktober 2007

FINAL DESTINATION 3


Peristiwa kali ini terjadi enam tahun setelah peristiwa di film pertamanya dan berpusat pada seorang senior sebuah sekolah tinggi, yaitu Wendy Christenson. Pada waktu ia sedang berlibur dengan teman-temannya di suatu taman hiburan, ia memiliki firasat akan terjadi kecelakaan roller coaster  ketika roller coaster tersebut berangkat.Ia dan temannya akhirnya turun dari roller coaster tersebut dan membatalkan niat mereka untuk menaiki wahana tersebut. Ia dan teman-temannya termasuk Kevin Fischer, Erin dan Ian akhirnya selamat.

Akan tetapi, ternyata kematian tetap tidak dapat mereka jauhi. Mereka berturut-turut mati sesuai dengan urutan siapa yang duluan turun dari roller coaster tersebut. Kematian mereka selalu sesuai dengan keadaan mereka waktu berfoto di taman hiburan tersebut. Wendy mulai dapat membaca kejadian tersebut dan berusaha menyelamatkan teman-temannya. Akan tetapi semuanya sia-sia. Yang dapat selamat hanya ia dan Kevin. Akan tetapi.... Apakah mereka semua benar-benar selamat? Ternyata tidak. Pada suatu saat  mereka berdua naik di dalam kereta bawah tanah. Pada saat itulah, Wendy kembali merasakan firasat akan terjadinya kecelakaan 
kereta bawah tanah tersebut.
Mereka berusaha turun dari kereta tersebut. Akna tetapi segalanya ternyata sudah terlambat.

Untuk mengetahui kisah selengkapnya, saksikan saja film tersebut yang dijamin pasti menegangkan dan tak kalah seru dengan sekuel-sekuel sebelumnya.



Jenis Film
HORROR


Pemain        
MARY ELIZABETH WINSTEAD, RYAN MERRIMAN,
KRIS LEMCHE, ALEXZ JOHNSON


Sutradara
JAMES WONG


Penulis
JAMES WONG/GLEN MORGAN


Produksi
NEW LINE CINEMA


Homepage
http://www.fd3movie.com


Trailer
http://www.fd3movie.com


Durasi
93 min

FINAL DESTINATION 2


 Film ini merupakan sekuel lanjutan dari "Final Destination 1" , sang produser mencoba melanjutkan lagi ketegangan sekelompok pemuda yang terkena semacam kutukan akibat menghindari maut. Masih ingat kecelakaan pesawat yang salah satu pemuda nya sempat memberi tahukan kepada seluruh penumpang untuk tidak naik pesawat tersebut?  Jika belum, tonton lagi film "Final Destination 1". Jika sudah, anda pasti tahu pemuda bernama Alex. Ia sudah mati dalam sekuel ini.
Satu - satunya yang masih selamat adalah Clear yang mendekam dalam rumah sakit jiwa. Ia sebenarnya bukan sakit jiwa , melainkan menghindari dari lingkungan luar untuk mempermudahnya menemui maut. Bayangkan ia dengan sukarela masuk ke dalam ruang isolasi, yang hanya dikelilingi oleh bahan - bahan anti bakar.

Kejadian berulang kembali terjadi . Pada hari itu, sekelompok remaja berniat pergi liburan, pada saat di jalan tol, sang pengemudi, Kimberly Corman melihat kejadian di depan matanya bahwa ia akan mengalami kecelakaan fatal. Mobil bertabrakan secara beruntun, dan setiap pengemudi menemui ajalnya masing - masing dengan cara yang sangat mengerikan. Demi menghindari ini, Kim pun menghentikan mobilnya di tengah jalan, memblokir mobil lain dibelakangnya. Termasuk memblokir sang Maut untuk mengambil nyawa - nyawa korbannya.

Di jalan tol tersebut, semuanya selamat walaupun kecelakaan itu tetap terjadi dan merenggut nyawa orang lain. Tapi setelah itu, para calon korban pun menemui kematian dengan cara yang tragis secara berurutan.

Konon, hanya satu cara untuk menghentikan kutukan maut yang menakutkan tersebut. Yaitu dengan mengelabuinya dengan mengubah hukumnya sendiri. Kematian adalah kelahiran, Kelahiran adalah kematian. Sebuah kata kunci yang singkat namun rumit bagi sebagian orang.

Cerita fiksi ini menyangkut-pautkan tentang kematian yang jelas - jelas sudah ada dalam garis hidup masing - masing. Akan tetapi, yang perlu diperhatikan adalah manusia diberi kemampuan untuk berusaha dalam segala kejadian dalam hidupnya. Jika anda menonton film ini, anda dapat merasakan sendiri bagaimana ketegangannya.




Jenis Film
HORROR


Pemain
Ali Larter, A.J. Cook, Michael Landes, T.C. Carson , Jonathan Cherry, Keegan Connor Tracy, Sarah Carter, Lynda Boyd, David Paetkau, James Kirk , Tony Todd


Sutradara
DAVID R ELLIS


Penulis
ERIC BRESS


Produksi
NEW LINE CINEMA


Homepage
http://www.deathiscoming.com/


Trailer
http://www.deathiscoming.com/

RESIDENT EVIL : APOCALYPSE


      Film ini merupakan kelanjutan dari seri pertamanya yang cukup sukses menuai pemirsa. Sebuah virus yang mematikan  kembali tersebar di kota Raccoon. Seorang wanita bernama Alice menjadi subyek percobaan biogenetik oleh perusahan Umbrella dan secara genetik berubah menjadi wanita kuat dan tangkas karena terpengaruh oleh T-virus. Hal ini berguna baginya untuk dapat bertahan hidup.
      Alice kemudian melarikan diri dari perusahaan umbrella. Di tengah perjalanan, Ia bertemu dan bertualang bersama Jill Valentine, Terry Morales, Carlos Oliviera . Mereka berjuang menyelamatkan diri dari wilayah Raccoon City yang akan menjadi segera menjadi "Kota Mati" tersebut. Untuk itu mereka harus melawan para zombie dan juga alat pembunuh mematikan ciptaan Umbrella, yaitu Nemesis yang sebenarnya merupakan kekasih dari Alice sendiri. Ia terpengaruh oleh suntikan T-virus yang diberikan oleh organisasi Umbrella tersebut. 
      Pada akhirnya, mereka dapat mengalahkan para zombie tersebut dengan cara meledakkan kota tersebut dan menyelamatkan diri dengan menggunakan helikopter.


Jenis Film   :  ACTION/HORROR


Pemain      : MILLA JOVOVICH, SIENNA GUILLORY, ODED FEHR, JARED                        HARRIS


Sutradara  :  ALEXANDER WITT


Penulis       :  PAUL W.S. ANDERSON


Produksi    :  SONY PICTURES


Homepage :  http://www.sonypictures.com/movies/residentevilapo


Trailer        :  http://www.sonypictures.com/movies/residentevilapo


Durasi        :  94 min

Kamis, 25 Oktober 2007

RESIDENT EVIL


      Sebuah kesalahan fatal terjadi dan eksperimen tersebut menyebarkan virus mematikan! Dunia akan segera menjadi neraka. Film ini diangkat dari serial video game yang populer yaitu "RESIDENT EVIL" yang merupakan sebuah alur paket thriller yang benar - benar ekstrim menakutkan.

      Jill Valentine dan Chris Redfield berusaha memerangi kejahatan yang terjadi akibat virus T yang mengakibatkan hidupnya lagi orang yang sudah mati alias menjadi zombie.

      Hal ini pada awalnya dimulai dari Umbrella Corporation, sebuah bio-engineering yang didanai oleh para konglomerat. Red Queen adalah sistem komputer tercanggih dan tercepat milik perusahaan itu. Kecanggihan Red Queen juga menimbulkan resiko besar sampai akhirnya mengambil alih kontrol sistem komputer di pabrik tersebut. Sekaligus meracuni setiap pegawai yang terperangkap di dalamnya dan menjadikan mereka semua zombie. Jill dan Chris berusaha keras untuk megalahkan mereka semua dan menyelamatkan sebanyak mungkin orang - orang di Raccon City yang masih belum terjangkit virus tersebut.



Jenis Film     :  ACTION/HORROR


Pemain         :  MILLA JOVOVICH
                        MICHELLE RODRIGUEZ
                        ERIC MABIUS


Sutradara    :  PAUL ANDERSON


Penulis         :  PAUL ANDERSON


Produksi      :  COLUMBIA PICTURES


Homepage   :  http://www.spe.sony.com/movies/residentevil/


Trailer          :  http://www.spe.sony.com/movies/residentevil/

NEW POLICE STORY


Wing (Jackie Chan) adalah sebuah inspektur senior di sebuah kepolisian swasta. Ia adalah polisi yang sangat disegani dan dihormati di kesatuannya. Satu saat, ia memimpin kelompok terpilih untuk memecahkan kasus terbesar. Sekelompok penjahat yang dipimpin oleh Joe (Daniel Wu) membobol bank, dengan sengaja mengaktifkan alarm dan menantang polisi untuk melawan mereka. Wing pun mencoba untuk melawan mereka semua. Namun, tim polisi terpilih yang dipimpin oleh inspektur Wing satu per satu terbunuh, termasuk mantan kekasih dan saudara Wing.

Polisi wanita, Sasa (Charlene Choi) membantu Wing untuk menemukan para penjahat yang ternyata adalah pecandu X-Games dan video game online. Setiap aksi yang mereka lakukan untuk melawan polisi dibuat dalam bentuk simulasi video game online dan Sasa harus memainkan permainan tersebut untuk mengetahui aksi mereka selanjutnya. Pada akhirnya, Wing berhasil mengalahkan mereka semua dalam dan simulasi game yang mereka buat. Mereka semua ternyata adalah orang yang kekurangan kasih sayang dan perhatian dari orang tua mereka semua. Pada akhirnya, orang tua mereka semua akhirnya sadar dan mereka mau menerima kembali anak mereka.


Jenis Film   :  ACTION/DRAMA


Pemain       :  JACKIE CHAN, DANIEL WU, CHARLENE CHOI, CHARLIE YOUNG


Sutradara  :  BENNY CHAN


Penulis       :  ALAN YUEN


Produksi    :  JCE MOVIE LIMITED/EMPEROR MULTIMEDIA GROUP


Homepage :  http://newpolicestory.jce.com.hk/


Trailer        :  http://newpolicestory.jce.com.hk/


Durasi        :  123 min

Rabu, 24 Oktober 2007

SHAOLIN SOCCER


Apakah anda pernah membayangkan bagaimana hasilnya jika sepak bola digabung dengan Kung fu ? Hasilnya ada di film ini. Stephen Chow yang berperan sebagai sutradara, penulis skenario, sekaligus aktor utama membuat film ini sedemikian rupa shingga menarik banyak pemirsa. Dalam film ini, sepak bola tidak lagi sekedar strategi dalam lapangan yang biasa dilakukan pemain bola pada umumnya, melainkan juga adu Kung fu di dalam lapangan. Kung Fu ternyata dapat memberikan nuansa baru pada Sepak Bola. Begitu juga sebaliknya Kung Fu tak lagi sekedar ilmu bela diri tapi bisa disalurkan ke dalam olah raga yang sportif.
Cerita ini bermula dari Stephen Chow yang sedang bekerja, tanpa sengaja menunjukkan kebolehannya memainkan bola. Tanpa sengaja, seseorang melihat kemampuannya tersebut. Ia lalu mengajak Stephen Chow untuk membentuk sebuah tim sepak bola baru untuk mengikuti turnamen. Stephen akhirnya berhasil mengajak teman - teman lamanya yang ternyata semuanya sama - sama dari perguruan shaolin. Akhirnya dimulailah petualangan mereka di lapangan sambil memainka sepak bola dangan semua keahlian kungfu yang mereka miliki.


Jenis Film : Comedy


Pemain : STEPHEN CHOW
VICKY ZHAO WEI
NG MAN-TAT
CECILIA CHEUNG
LAU KAR-YING
KAREN-MOK
ALAN-TAM


Sutradara : Stephen Chow


Penulis : Stephen Chow


Produksi : MIRAMAX FILMS